Like a Roller coaster!

Singkat saja...

Tahun 2010 adalah tahun yang menurut saya sangat menegangkan. Ya, menegangkan layaknya main roller coaster. Waktu mau naik rasanya excited sekali. Begitu sabuk pengaman dikencangkan, dan roda mulai bergerak, perut tiba-tiba keroncongan. Makin cepat roda berputar mengikuti jalurnya, ada sensasi antara senang, takut dan entah apalagi namanya sampai ke ubun-ubun. Posisi sudah di atas, teriak, bahagia, melambaikan tangan, tutup mata, sambil sesekali mencoba melihat ke bawah. Lalu tanpa basa-basi, roda meluncur ke bawah, teriak, ketakutan, deg-degan. Roller coaster pelan lagi, yang naik mencoba mengatur nafas. Lalu bersiap untuk kecepatan tinggi lagi.

Seperti saya yang memulai tahun 2010 dengan rasa excited karena waktu itu adalah semester terakhir kuliah. Tak disangka, cobaan projek akhir ternyata di luar dugaan. Ada saja yang menghadang. Dan seperti naik rollercoaster yang sedang di atas, saya bahagia. Rasanya waktu itu hidup sangat menyenangkan. Lega, karena bisa melewati semuanya, dengan kemenangan yang memuaskan. Tiba-tiba jatuh, remuk dan jadi kacau. Terus, sampai akhir tahun.

Dan sekarang saya mengawali tahun ini dengan perasaan baru selesai naik roller coaster tadi. Mengatur nafas dan bersiap untuk naik atau jatuh lagi.

So, Happy New Year untuk saya dan semua orang. Terima kasih atas semua yang pernah terjadi di tahun lalu. Terimakasih untuk semua orang yang datang pergi di tahun lalu. Semoga tahun 2011 kita lebih keren dari sebelumnya. :)


Comments

Popular posts from this blog

Study Week, Minggu Mengulangkaji, atau Minggu Tenang?

Ketika Kembali ke Rumah Orangtua

Hello, world: Long Time No Post!